Berat : - gr
Buku-buku ini dihasilkan dari kerjasama Pelangi Mizan dengan Organisasi Nirlaba, Room to Read yang berpusat di San Fransisco.
Proses pembuatan buku-buku ini sangat panjang. Salah satu proses panjang yang harus dilewatinya adalah Field Testing. Pengujian dummy sebelum naik cetak kepada murid-murid Sekolah Dasar di tiga SD Negeri. Jadi, ketika buku ini terbit, pilihan kata dan ilustrasinya pun sudah teruji: sudah dipahami dan dimengerti anak-anak, dan mereka sangat menyukainya, karena sebelumnya sudah diuji cobakan kepada anak-anak sebelumnya
# Krak Krak Krak
Seekor bayi komodo terbangun. Ia tertidur sangat lama di dalam telurnya. Saat keluar dari dalam telur itu, bayi komodo bertemu banyak makhluk menyeramkan. Wah, siapa, ya …, makhluk-makhluk tersebut?
#Anna dan Sapu Pelangi
Anna punya sapu pelangi special yang diberi nama Sapu Pelangi.
Suatu hari, tiba-tiba Sapu Pelangi mogok kerja. Ia tak mau membersihkan Pelangi Abadi.
Apa masalahnya, ya?
Ayo, kita cari tahu, apa sih rahasianya ….
Kok, Anna bisa kembali membuat Sapu Pelangi bekerja, ya?
#Penghuni Rumah Tua
Rima, Rifki dan Riza mencari-cari bola mereka di sebuah rumah tua yang besar. Dengan hati-hati, merek mengikuti suara pantulan bola di kegelapan rumah tua. Apa lagi yang mereka temukan di rumah tua itu, ya?