*KUPAS BUKU "Dunia di Sekitarku"* dari Growtheseed
_(Big Boardbook untuk Membantu Perkembangan Bahasa)_
Kenapa, ya, anak saya sering mengamuk saat meminta sesuatu--cuma bilang "itu, itu, itu..." sambil merengek atau semisalnya?
Kenapa, ya, anak saya kalau marah suka langsung teriak/ngamuk--padahal 'kan bisa bicara baik-baik?
Kenapa, ya, anak saya suka gak mau dengerin perkataan saya atau ikuti instruksi saya?
Tentu saja tidak ada satu jawaban pasti dan berlaku untuk semua orang untuk pertanyaan di atas.
Akan tetapi, kalau kita perhatikan, ketiga kasus tersebut sangat mungkin memiliki keterkaitan dengan *kemampuan anak dalam berbahasa*, entah itu _kemampuan memahami perkataan_ (reseptif), maupun _kemampuan mengutarakan isi pikiran atau perasaan melalui kata-kata dalam tatanan yang bermakna_ (ekspresif).
Karena kemampuan berbahasa akan menjadi fondasi bagi perkembangan kognitif, sosial, dan emosional anak.
Segera hadir, *Big Boardbook "Dunia di Sekitarku"* dari Growtheseed, insyaAllah bisa *membantu orangtua/pendidik dalam meningkatkan kemampuan berbahasa anak, terutama pada fase gramatika, dengan permainan yang engaging*